Kapolres Bungo Yakinkan Kapolda Soal Kesiapan Pengamanan Pilkada Serentak

    Kapolres Bungo Yakinkan Kapolda Soal Kesiapan Pengamanan Pilkada Serentak

    JAMBI - Bersinergi dengan TNI, pemerintah daerah dan stakeholder terkait, Polres Bungo siap untuk mengawal pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah Serentak di Kabupaten Bungo aman, sejuk dan bermartabat. 

    Kapolres Bungo AKBP Natalena Eko Cahyono, menyampaikan itu dalam paparannya ke hadapan Kapolda Jambi Inspektur Jenderal Rusdi Hartono di Aula Mapolres Bungo, Selasa (13/8). 

    Diberitakan sebelumnya, Kapolda Rusdi Hartono Selasa pagi itu, ditemani Natalalena Eko Cahyono melakukan pengecekan sarana prasarana (sapras) dan kelengkapan personel pengamanan Pilkada di lapangan rumput Mapolres Bungo, Polres Bungo 

    Pada acara pengarahan kapolda yang dihadiri ratusan personel Polres Bungo, Kapolres Natalena Eko Cahyono memaparkan tentang Asta Siap OMP 2024. Antara lain mengenai kondisi geografis dan demografi Kabupaten Bungo. Mencakup bidang ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya, dan pertahanan keamanan.

    Kapolres juga memaparkan tentang estimasi potensi kerawanan di wilayah Kabupaten Bungo pada pelaksanaan Pilkada 2024.Mulai dari tahap pendaftaran, penetapan tahapan kampanye, masa tenang, pemungutan suara, rekapitulasi suara hingga tahapan pelantikan.

    Usai mendengarkan paparan Kapolres Bungo, Kapolda Rusdi Hartono menyampaikan tujuan kedatangannya ke Polres Bungo. 

    "Kedatangan saya ke sini, untuk memastikan diri saya bahwa Polres Bungo, meskipun dengan segala keterbatasan dapat melaksanakan tugas pengamanan Pilkada Serentak di Kabupaten Bungo dengan sebaik-baiknya, " bener Rusdi. 

    Rusdi menyebutkan, berkaitan dengan sumber daya, baik itu sumber daya manusia, sarana prasarana, maupun anggaran, diyakini selalu ada keterbatasan. 

    "Itu adalah tanggung jawab bersama. Tinggal bagaimana kita bisa mengelola keterbatasan ini dengan baik. Di sisi lain, kita juga perlu memikirkan bagaimana sumber daya dari luar dapat kita kombinasi dan optimalkan, " tegasnya. 

    Selama kunjungan ke Polres Bungo, terlihat ikut mendampingi Kapolda Rusdi Hartono tiga pejabat Utama Polda Jambi. Yakni Karo Ops Kombes Edi Faryadi, Dirintelkam Kombes Hendri H Siregar dan Kabid Propam Kombes ADG Sinaga. (Sp) 

    polres bungo akbp natalena eko cahyono kapolda jambi irjen pol rusdi hartono pengamanan pilkada serentak polres bungo akbp natalena eko cahyono kapolda jambi irjen pol rusdi hartono pengamanan pilkada serentak
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Jangcik Mohza Buka TMMD Ke-122 di Desa Bedeng...

    Artikel Berikutnya

    Haris Imbau Petani Jangan Alih Fungsikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Masyarakat Bathin III Ulu Makin Solid Menangkan Dedy-Dayat

    Ikuti Kami